Yap,
Planologi, tau gak sih planologi itu apa? Tentunya sebuah jurusan ter-kece di
Fakultas Teknik Undip (hehe.. membela diri).
Serius
dulu deh yuk.. Planologi itu merupakan ilmu yang mempelajari teknik perencanaan
suatu wilayah atau kota dengan berbagai aspek terkait, seperti kondisi geologi,
tingkat perekonomian wilayah, sosial budaya masyarakat, dsb. Ilmiahnya nih ya perencanaan
adalah suatu proses mempersiapkan seperangkat keputusan yang diproyeksikan
untuk melakukan tindakan di masa depan (Dror, 1963). Jadi jelas kan dalam merencanakan suatu
pembangunan apalagi yang menyangkut kehidupan, kesejahteraan dan masa depan
masyarakat luas banyak hal yang harus diperhatikan. Dan saat kita menemukan
suatu ide, gagasan, maupun rencana brilian, hal tersebut juga harus
dikomunikasikan baik terhadap badan pemerintahan terkait maupun terhadap
masyarakat luas, sehingga tujuan dari pembangunan tersebut dapat tersampaikan.
Dalam mengkomunikasikan hal ini dibutuhkan suatu teknik komunikasi yang baik
agar tidak terjadi miss komunikasi antara planner dengan masyarakat. Teknik komunikasi
inilah yang pada akhirnya menjadi salah satu mata kuliah wajib dimana kita
diajarkan bagaimana cara berbicara di depan umum dengan menarik, bagaimana menyampaikan suatu
ide/gagasan baik secara langsung maupun secara tidak langsung melalui media
tertentu..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar